- F A Q -
Frequently Asked Questions

- F A Q -
Frequently Asked Questions

HaloVet merupakan sebuah platform website dan aplikasi untuk edukasi khusus dunia kesehatan hewan dan manajemen peternakan. HaloVet berdiri sejak tahun 2019.

HaloVet berdiri sejak 2019. Pada fase awal berdiri, HaloVet merupakan sebuah website edukasi yang sangat sederhana. Setahun kemudian website terus diperbaiki dan ditambah fiturnya. Di awal  tahun 2021 HaloVet mengalami perubahan yang besar. Adanya penambahan fitur donasi pada tahun 2021.

Di pertengahan tahun 2021, ditambah lagi dengan fitur konsultasi. Jadi HaloVet menjelma menjadi sebuah platform edukasi, donasi dan konsultasi di bidang kesehatan hewan dan peternakan.

Pada tahun 2022, Halovet menambahkan dan mengalami perubahan besar yaitu menjadi sebuah marketplace edukasi. Dengan menjadi marketplace edukasi ini, semua pihak (perusahaan, lembaga pemerintahan, lembaga pendidikan, organisasi profesi dll) bisa mengelola program edukasinya dengan menggunakan HaloVet.

  • Learning Management System
  1. Sistem kurikulum yang yang tertata rapi
  2. Drip materi berdasarkan tanggal
  3. Adanya sistem ujian online
  4. Penilaian ujian secara otomatis
  5. Sistem kelulusan
  6. Pemberian sertifikat setelah lulus ujian
  7. Pelacakan keaslian sertifikat melalui nomor sertifikat
  8. Materi bisa berupa video, PDF dan berupa tulisan
  9. Pencantuman SK penomoran sertifikat yang ber SKPB (Satuan Kredit Pendidikan Berkelanjutan)
  10. Pengiriman link download sertifikat melalui whatsapp dan email 
  • Pembuatan Donasi
  1. Besaran donasi bisa diisi sendiri oleh calon donatur
  2. Adanya update perolehan donasi dan jumlah donatur
  3. Notifikasi khusus untuk donasi yang dikirim melalui Whatsapp
  • Konsultasi
  1. Konsultan/ dokter hewan bisa mengatur sendiri jadwal yang paling memungkinkan untuk melayani konsultasi
  2. Konsultan bisa menentukan sendiri harga konsultasinya
  3. Konsultan bisa memilih sarana yang dipakai untuk berkonsultasi bisa melalui whatsapp atau melalui website

HaloVet menyelenggarakan webinar atau seminar online ada yang berbayar dan ada yang gratis.

Hampir semua seminar yang diadakan di halovet akan mendapatkan sertifikat. 

Jenis sertifikat yang dikeluarkan halovet ada 2 jenis, yaitu yang ber nilai SKPB dan non SKPB

SKPB merupakan singkatan dari Satuan Kredit Pendidikan Berkelanjutan. Ini merupakan sebuah upaya untuk mengupgrade dan update keilmuan khususnya seorang dokter hewan terhadap perkembangan teknologi dan keilmuan yang ada di Indonesia dan di luar negeri

Download sertifikat bisa dilakukan dengan mudah, yaitu :

  1. Buka melalui website halovet.id atau aplikasi di android
  2. Pilih menu login, lalu masukkan email dan passwordnya
  3. Setelah masuk, pilih menu KelasKu
  4. Pilih seminar mana yang mau didownload sertifikatnya
  5. Buka seminarnya, dan scroll sampai bagian bawah, lalu klik UJIAN
  6. Lakukan pengisian ujian sampai selesai
  7. Setelah selesai dan Anda mendapatkan nilai minimal 60, maka Anda bisa mengakhiri ujian dengan klik tombol SELESAI.
  8. Sistem secara otomatis akan mengirimkan pesan ke WA Anda yang  berisi link download sertifikat
  9. Tutorial secara lengkap dan mudah, silakan bisa dilihat di menu tutorial berupa video

 

  1.  

Kami sangat terbuka untuk menjalin kerjasama dengan semua pihak termasuk perusahaan pakan atau obat untuk penyelenggaraan webinar Product Knowledge. 

 

Perusahaan yang kerjasama dalam bentuk seminar akan mendapatkan :

  1. Member area khusus untuk perusahaan tersebut
  2. Pencantuman logo di leaflet, di website
  3. Memperoleh sebuah toko yang akan berisi seminar-seminar yang diselenggarakan oleh perusahaan tersebut saja
  4. Di member area, perusahaan tersebut bisa memantau siapa saja yang mengikuti webinar tersebut.

Kantor Halovet berada di Indigo Space. Gedung OPMC Telkom Jl. Raya Pajajaran No.39, RT.04/RW.06, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat 16128

Anda bisa mendapatkan informasi melalui website halovet.id dan klik menu app. 

Atau Anda bisa tergabung di dalam grup Halovet dengan cara klik link : 

halovet.id/join-group

Anda bisa menghubungi admin halovet di nomor 08111100108 atau klik saja 

halovet.id/wa-admin